Seminggu sebelum April berakhir..
Aku bahkan tak merekam dengan baik agar rekaman tahun lalu dapat diulang..
Ah,mungkin ketika sedang shaum,
dan berbuka bersama keluarga?
Jelasnya,itu pasti hari bahagia nan barakah..
Barakallahu fii umruki..=)
Bagaimana dengan April tahun depan?
Akankah masih bersama?
Atau inilah April terakhir?
...
Kehilangan,
Bukankah pernah ada hampa bernama kehilangan
Bukankah pernah dalam senyap karena kehilangan
Bukankah pernah sepi begitu terasa sebab rasa kehilangan
Menggapai-gapai meski tak sampai
Menatap ratap tak jua mantap
Riak riuh pecah terurai
Sesal tetap bersedekap
Dan waktu,
Mengajarkan kata maaf
Dan waktu,
Memaknai keikhlasan
Dan waktu,
Menguraikan kaku kita
Dan Luka,
Masihkah ia terasa?
Kacaku pecah..
Tidak ada komentar:
Posting Komentar